Polda Jawa Barat menegaskan sopir bus yang terlibat tabrakan beruntun di Tol Cipularang Kilometer 92 masih dalam pencarian. Sopir diketahui kabur usai insiden yang melibatkan 17 kendaraan tersebut.
"Sampai sekarang sopir belum ditemukan," ucap Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompi saat ditemui di Arcamanik, Kota Bandung, Selasa (28/6/2022).
Ibrahim menuturkan sejauh ini pihaknya masih melakukan pencarian terhadap sopir bus tersebut. Bahkan, polisi telah menetapkan sopir bus berstatus DPO.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita lakukan pencarian. Statusnya DPO," katanya.
Polisi mengimbau agar PO membantu untuk membawa sopir bus. Sehingga, kata dia, proses penyelidikan berjalan.
"Kami mengimbau ke PO bus membawa kepada penyidik untuk dilakukan pemeriksaan," kata dia.
Sementara itu, sebelumnya Polres Purwakarta menyatakan bila sopir bus sudah diperiksa. Namun, Kapolres Purwakarta Suhardi Hery Haryanto mengklarifikasi dan menyatakan sopir bus masih dalam pencarian. Adapun yang sudah diperiksa merupakan kernet bus.
"Kenek-nya yang dalam pemeriksaan. Kemarin saya sampaikan saksi-saksi sdh diperiksa. Insya Allah sopirnya dalam waktu waktu dekat, doakan ya," kata Suhardi.
Seperti diketahui, Seperti diketahui, tabrakan beruntun melibatkan 17 kendaraan terjadi di Tol Cipularang. Sedikitnya beberapa orang mengalami luka berat.
Lokasi insiden kecelakaan itu tepatnya di kilometer 92, Sukatani, Kabupaten Purwakarta.Informasi dihimpun, tabrakan beruntun ini berlangsung pada pukul 21.00 WIB, Minggu (26/6/2022).
(dir/dir)